Pasangan Atlit RSU, Disdik, dan Polres juarai Bulutangkis BUPATI CUP PGM Sumedang

Pertandingan bulutangkis Bupati Cup II antar dinas/instansi se-Kabupaten Sumedang yang digelar DPD PGM Indonesia di Aula Kemenag Sumedang berakhir pada Rabu 15 Oktober 2021. Penutupan dan pembagian piala bergilir dilakukan oleh Kasi Bimas Islam Sjamsu Ridjal.

Piala bergilir diserahkan Sjamsu Ridjal kepada Tim dari RSUD yang diterima oleh Kasubag Kepegawaian Dadang Suhendi. Ini berkat kemenangan pasangan Wawan Setiawan dan Ryan Januar Ramadhan sebagai Juara I yang mengalahkan pasangan dari Disdik Heri/Risa.

Dalam sambutannya, Sjamsu Ridjal mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada dinas/instansi yang telah mengirimkan atlitnya. Dia berharap perhelatan selanjutnya pada 2 tahun ke depan dapat diikuti oleh lebih banyak dinas/instansi yang ada di Kabupaten Sumedang. "Ini merupakan ajang silaturahmi dan prestasi," tuturnya.

Sjamsu Ridjal mengutip ungkapan yang diperkenalkan seorang pujangga Romawi sekitar abad kedua Masehi terkait pentingnya olah raga. “Mens sana in corpore sano", di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat," tuturnya.

Menurutnya, dalam bahasa Arab, ungkapan tersebut dikenal dengan al-aqlu al-salim fi jismi salim, akal yang sehat terdapat dalam badan yang sehat. Karena itu, dia melanjutkan, kita perlu berolahraga untuk mendapatkan tubuh yang sehat dan kuat. Seandainya tubuh kita sehat dan kuat, maka jiwa kita akan sehat dan pikiran pun akan jernih, lanjutnya. 

"Selamat kepada para juara Bupati Cup II, semoga menjadi pemicu untuk lebih berprestasi di segala bidang, terutama olah raga," pungkasnya.

Selengkapnya Juara Bulutangkis Bupati Cup II Tahun 2021 antar dinas/instansi se-kabupaten Sumedang sebagai berikut:

  • Juara I, pasangan Wawan/Rian (RSUD)
  • Juara II, pasangan Heri/Risa (Disdik)
  • Juara III, pasangan Roni/Yadi (Polres)
  • Juara IV, pasangan Rohman/Jajang (Disdik)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama